Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

6 Tempat Wisata Di Jogjakarta yang Wajib Anda Kunjungi

1. Candi Prambanan

( Google )

Candi Prambanan adalah kompleks candi Hindu terbesar di Indonesia. Bahkan di Asia tenggara. Candi yang juga terkenal dengan sebutan Candi Roro Jonggrang ini dibangun sekitar tahun 850 Masehi oleh Wangsa Sanjaya.

Candi Prambanan ini dihiasi relief yang diukir mengelilingi candi dan menceritakan kisah Ramayana dan Krishnayana. Candi Prambanan berlokasi sekitar 17 KM dari pusat kota Jogjakarta.

2. Pantai Parangtritis 

 ( Google )

Pantai Paragtritis adalah pantai yang paling terkenal di antara pantai-pantai yang tersebar di Jogjakarta. Pantai ini diyakini oleh masyarakat setempat sebagai perwujudan kesatuan dari Gunung Merapi.

Keraton Jogja dan Parangtritis sendiri. Parangtritis memiliki pemandangan yang unik. Pantai Parangtritis memiliki ombak yang besar.

Karena ombaknya yang sangat besar pengunjung dilarang berenang diseputar pantai. Banyak berbagai fasilitas untuk pengunjung yang ingin berenang agar aman dan nyaman.

Pantai Parangtritis ini terletak di Desa Parangtritis, Kecamatan Kretek, Kabupaten Bantul Yogyakarta. Pantai ini terletak sekitar 25 km sebelah selatan kota Yogyakarta.

3. Keraton Yogyakarta


  ( Google )

Keraton Yogyakarta merupakan sebuah bangunan bersejarah yang ditinggali oleh sultan beserta keluarganya.

Selain pengunjung dapat melihat barang-barang kuno pengunjung juga dapat berkunjung kemuseum yang banyak terdapat barang koleksi sultan yogyakarta.

Selain itu Keraton Yogyakarta sangat kental dengan warisan budaya etnik jawa yang sangat menajubkan yang masih dengan mudah ditemukan disekitar keraton.

Tidak berhenti disitu juga, keraton jogja juga mempertunjukan bagaimana supelnya orang jawa dalam berkomunikasi dan bersapa dengan semua orang yang datang disana.

Keraton Yogyakarta ini terletak di jantung provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Indonesia. Karena tempatnya berada ditengah-tengah jogja, dimana ketika diambil garis lurus antara Gunung Merapi dan Laut Kidul maka keraton menjadi pusat keduanya.

4. Goa Jomblang


   ( Google )

Goa Jomblang merupakan goa yang mempunyai sebuah hutan purba yang terletak didalamnya. Goa Jomblang memiliki keindahan dan keunikan sendiri.

Anda akan melihat cahaya menembus goa yang sering disebut sebagai cahaya surga. Goa ini terletak di kawasan pegunungan karts yang ada di Gunung kidul.

Lebih jelasnya lokasi Goa Jomlang ini terletak di Jetis Wetan Semaru, Gunungkidul Daerah Istimewa Yogyakarta.

 5. Candi Borobudur 



    ( Google )

Candi Borobudur adalah sebuah monumen model dari alam semesta yang merupakan tempat suci. Dan merupakan candi budha yang terbesar didunia.

Candi Borobudur merupakan candi yang mempunyai relief dan patung budha terbanyak didunia. Candi ini terdiri atas enam teras berbentuk bujur sangkar yang diatasnya terdapat tiga pelataran melingkar, pada dindingnya dihiasi dengan 2.672 panel relief. Stupa utama terbesar terletak ditengah sekaligus memahkotai bangunan ini.

Dikelilingi oleh tiga barisan melingkar 72 stupa berlubang yang didalamnya terdapat arca budha tengah duduk bersila dalam posisi teratai sempurna dengan mudra.

Candi Borobudur ini terletak di Borobudur, Magelang, Jawa Tengah Indonesia.

 6. Kebun Binatang Gembira Loka 

 ( Google )

Kebun Binatang Gembira Loka merupakan tempat wisata keluarga di Yogyakarta. Yang mempunyai banyak koleksi hewan dari berbagai tempat didunia.

Kebun binatang ini berisi berbagai macam spesies dari belahan dunia, seperti orang utan, gajah asia, simpanse, harimau dan lain sebagainya. Koleksi satwanya cukup lengkap.

Gembira Loka ini terletak di Rejowinangun, kotagede, kota Yogyakarta, D.I. Yogyakarta

Posting Komentar untuk "6 Tempat Wisata Di Jogjakarta yang Wajib Anda Kunjungi"